News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

UAH Buka Suara Terkait Indonesia Batalkan Pemberangkatan Haji 2021



Busrolana.com - Seperti yang telah diumumkan oleh Menteri Agama Yaqut Cholil, Indonesia membatalkan pemberangkatan Haji 1442 H/2021 M.

Yaqut mengatakan bahwa pembatalan ini berlaku bagi seluruh warga negara Indonesia. Pembatalan ini tentunya mendapat banyak sorotan dari berbagai kalangan, dari mulai rakyat biasa sampai para ustadz pun buka suara terkait pembatalan keberangkatan Haji tahun 2021.

Salah satu tokoh yang buka suara terkait gagalnya Indonesia berangkat Haji tahun ini adalah ustadz kondang "Adi Hidayat". Dalam kanal Youtubenya "Adi Hidayat Official", beliau memperingatkan untuk berlaku adil kepada siapapun.

Dalam videonya tersebut beliau membacakan firman Allah surat Al-Maidah ayat 8 :

ÙŠَا Ø£َÙŠُّÙ‡َا الَّØ°ِينَ آمَÙ†ُوا Ùƒُونُوا Ù‚َÙˆَّامِينَ Ù„ِÙ„َّÙ‡ِ Ø´ُÙ‡َدَاءَ بِالْÙ‚ِسْØ·ِ ۖ ÙˆَÙ„َا ÙŠَجْرِÙ…َÙ†َّÙƒُÙ…ْ Ø´َÙ†َآنُ Ù‚َÙˆْÙ…ٍ عَÙ„َÙ‰ٰ Ø£َÙ„َّا تَعْدِÙ„ُوا ۚ اعْدِÙ„ُوا Ù‡ُÙˆَ Ø£َÙ‚ْرَبُ Ù„ِلتَّÙ‚ْÙˆَÙ‰ٰ ۖ ÙˆَاتَّÙ‚ُوا اللَّÙ‡َ ۚ Ø¥ِÙ†َّ اللَّÙ‡َ Ø®َبِيرٌ بِÙ…َا تَعْÙ…َÙ„ُونَ

Hai orang-orang yang beriman hendaklah kamu jadi orang-orang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil. Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlaku adillah, karena adil itu lebih dekat kepada takwa. Dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan. (QS. Al-Maidah : 8).

Ustadz Adi Hidayat mengingatkan untuk tidak mengambil informasi sepotong-sepotong, karena akan menimbulkan persepsi yang buruk. Kemudian beliau membacakan Keputusan Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor 660 Tahun 2021 sebanyak 13 halaman.

Selain itu, ustadz Adi Hidayat memberi saran kepada Kementerian Agama Republik Indonesia untuk penguatan surat keputusan yang diedarkan tersebut.

Berikut masukan-masukan ustadz Adi Hidayat terkait alasan Kementerian Republik Indonesia membatalkan pemberangkatan jamaah Haji tahun 2021 H :

1. Menyangkut tentang pandemi Corona.

Ustadz Adi Hidayat mengatakan bahwa masalah pemberangkatan jamaah Haji di waktu pandemi merupakan masalah hukum, dan otoritas untuk memberikan pandangan hukum akan lebih kuat dan lebih baik jika digandengkan dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI).  Hal ini supaya memberikan gambaran kepada masyarakat melalui sebuah Fatwa yang menerangkan bagaimana status Haji jika dilakukan di masa pandemi, kemudian dengan pandemi ini bisa diakibatkan atau diduga kuat berakibat fatal bagi masyarakat sepanjang teknis-teknis pencegahannya belum dapat diketahui secara utuh. Jika dijelaskan seperti ini kepada masyarakat, maka masyarakat akan mengerti, tutur beliau.

2. Pernyataan dari berbagai Aspek

Beliau menyarankan Kementerian Agama dengan membuat FAQ terkait isu-isu yang berkembang di masyarakat dan pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan, seperti keuangan dan lainnya.

Terakhir ustadz Adi Hidayat meminta Kementerian Agama untuk memberikan klarifikasi terkait beberapa video anggota dewan yang tersebar, dan nampaknya agak kontradiktif dengan keputusan Kementerian Agama sekarang ini, kontradiktif yang dimaksudkan adalah informasi lain. Infomasi ini mungkin bisa diperjelas, apakah benar tidak dapat kuota dan sebagainya.

Beliau meminta agar Kementerian Agama membuat FAQ seperti membuat pernyataan yang utuh dari Menteri Agama, MUI dan Duta Besar Arab Saudi. Dan setelah membangun koordinasi dan menjelaskan posisi pemerintah, ini akan lebih baik dan spekulasi-spekulasi yang berkembang di masyarakat saat ini juga akan lebih baik, karena membutuhkan jawaban dan butuh kejelasan, seperti, apakah uang Hajinya nggak ada karena digunakan untuk infrastruktur, ini bisa dijawab dan dijelaskan, dan ketika dijawab serta dijelaskan, maka selesai kasusnya satu, ungkap beliau seperti yang dikutip Busrolana.com dari kanal Youtube “Adi Hidayat”.

(FRA)

Tags

Next
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.

Posting Komentar